Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada MotoGP 2022, Rossi dipastikan telah menurunkan tim VR46 untuk turut berkompetisi.
Pangeran Arab Saudi, Abdulaziz bin Abdullah Al Saud, selaku pemasok dana untuk tim VR46, meminta Rossi turut berduet dengan adiknya, Luca Marini, dengan mesin Ducati.
Permasalahan masa depan Rossi masih menjadi teka-teki, sebab sampai sekarang belum kunjung diputuskan.
Sebagai penggemar, Gramigni ingin tentu ingin melihat duet Rossi-Marini di tim VR46 pada MotoGP 2022.
Namun, pria 52 tahun itu tetap membebaskan pilihan Rossi apakah akan melanjutkan balapan atau pensiun.
"Sebagai penggemar, saya dapat mengatakan bahwa gagasan melihat Valentino Rossi dengan motor Ducati dan duet dengan saudaranya sebagai rekan setim, adalah hal luar biasa," tutur Gramigni.
"Tetapi sebagai pembalap, saya hanya mengatakan bahwa dia harus melakukan apa yang dia ingin lakukan dan terus mendengarkan diri sendiri dan melakukan apa yang disukai," imbuhnya.
Baca Juga: Pelatih Khabib Ungkap Satu Nama yang Cocok Jadi Lawan Islam Makhachev Selanjutnya