Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
“Saya juga berterima kasih kepada para rekan setim di Liverpool yang memberi saya energi, serta suporter yang mendukung dan memberikan penyemangat.”
“Terakhir dan terpenting adalah keluarga saya. Tanpa mereka, saya takkan jadi apa-apa. Terima kasih.”
Van Dijk juga menekankan bahwa ia masih harus bekerja keras.
Baca Juga: Comeback usai Absen 285 Hari, Virgil van Dijk Merasa Diberkati
“Kerja keras saya tak berhenti di sini. Pertandingan melawan Hertha Berlin baru mulai. Perjalanan saya masih berlanjut!”
Van Dijk bukan satu-satunya pemain Liverpool yang kembali dari cedera.
Joe Gomez juga kembali bermain sebagai pemain pengganti setelah cedera lutut yang ia alami.
Sayang untuk Liverpool, mereka menelan kekalahan 3-4 dari Hertha.
Kendati demikian, Juergen Klopp tetap menyambut baik Van Dijk dan Gomez bisa kembali bermain.
“Setelah absen lebih dari 260 hari, senang melihat Van Dijk dan Gomez kembali. Ini baru langkah pertama. Sangat penting untuk mereka,” ucap Klopp.