Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pemain yang kini sudah menyandang status sebagai WNI lewat proses naturalisasi tersebut sempat mengutarakan tujuannya pergi ke Belanda.
Baca Juga: Komentar Bagas Kaffa setelah Bagus Kahfi Debut di Jong Utrecht
Tujuan berangkat ke Belanda yang pernah disampaikan Marc Klok yakni dirinya ingin bertemu keluarganya.
Sekaligus, pertemuaan itu pun perdana untuk Sage Luen Klok yang baru berusia sekitar dua bulan untuk berjumpa keluarga besarnya di Belanda.
"Waktunya Sage (anak Marc Klok) bertemu keluarganya dan teman-temannya," tulis Klok seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Instagram story-nya, 13 Juli 2021.
Baca Juga: Demi Semen Padang, Pemain Ini Tolak Banyak Klub Liga Indonesia
Di balik masa liburnya di Belanda, terselip satu kisah unik yang dialami oleh Marc Klok.
Di Belanda, Klok juga bertemu dengan salah satu pendukung Arema FC.
Dikisahkan mantan pemain Persija Jakarta tersebut kalau fan Arema FC itu sedang mencari nafkah di Belanda sebagai petugas kebersihan.
Baca Juga: Satu Alasan Pemain Ini Betah Bela Semen Padang selama 11 Tahun
"Di Amsterdam (Belanda), petugas kebersihan saya dari Indonesia, dari mana?," tanya Marc Klok kepada petugas kebersihannya, seperti dilansir oleh BolaSport.com dari Instagram stories-nya, 29 Juli 2021.
"Saya dari Malang. Arema," jawab petugas kebersihan tersebut.
"Ada (orang) Indonesia kerja di Amsterdam," tambah Klok memberi tahu kepada semua pengikutnya di Instagram.