Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pemerintah saat ini tengah fokus mengatasi virus yang pertama kali ditemukan di Wuhan China itu.
"Iya memang kami paham dengan situasi yang ada sekarang," ujar Agung Prasetyo.
"Kami harus mengikuti anjuran pemerintah, mengikuti prokes (protokol kesehatan) yang ketat."
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Dani Alves Si Raja Gelar Dunia Incar Trofi Ke-44, Lionel Messi Makin Jauh
"Tapi sekali lagi harapan kami semoga pandemi (COVID-19) ini segera berakhir dan kompetisi segera digulirkan kembali," kata pemain berusia 28 tahun itu.
Sementara itu, PSSI dan PT LIB tetap berusaha agar kompetisi Liga 1 dapat bergulir pada Agustus 2021.
Rekomendasi dari pemerintah harus lebih dulu didapat PSSI maupun PT LIB sebelum menggelar kompetisi.