Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya dan keluarga saya, kami sangat bahagia di sini. Anak-anak saya nyaman di Inggris, di negara yang berbeda, tetapi mereka tumbuh dengan cara itu. Jadi kami sangat bahagia."
Baca Juga: Hasil Pramusim Chelsea - Pamer Si Telinga Besar, The Blues Imbang dengan Tottenham
"Saya sangat senang bahwa saya dapat melanjutkan pekerjaan saya di sini, melakukan pekerjaan dengan baik di sini."
"Jadi, saya sangat senang membuat keputusan ini – itu tidak sulit bagi saya," tutur Alisson menambahkan.
Selama berseragam Liverpool, Alisson telah tampil sebanyak 130 kali di berbagai ajang dan 57 laga di antaranya berujung clean sheet alias tidak kebobolan.
Selain clean sheet, Alisson juga pernah membukukan hal-hal positif lain baik di dalam maupun luar lapangan.
Catatan positif itu pun membuat Alisson bisa dikatakan sebagai kiper langka di Liga Inggris.
Pasalnya, seperti dilansir BolaSport.com dari Squawka, sepanjang sejarah Liga Inggris era Premier League hanya Alisson kiper yang pernah mencetak gol, membuat assist, meraih Sarung Tangan Emas serta medali emas Liga Inggris.
Gol dicetak Alisson ketika Liverpool berhadapan dengan West Bromwich Albion pada pekan ke-36 Liga Inggris.