Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil FP2 MotoGP Styria 2021 - Lorenzo Savadori Tercepat, Valentino Rossi Nyaris Paling Buncit

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 6 Agustus 2021 | 20:13 WIB
Pembalap Aprilia, Lorenzo Savadori, dipastikan mendapat promosi menjadi pembalap reguler pada tiga balapan sisa MotoGP 2020. (GP ONE)

Beberapa pembalap yang dikenal lihai dalam lintasan basah, Danilo Petrucci, Marc Marquez, dan Jack Miller tak mempermasalahkan hal tersebut.

Valentino Rossi juga turut ke lintasan, diikuti dengan Fabio Quartararo serta Pol Espargaro.

Baca Juga: Valentino Rossi Umumkan Pensiun, Begini Komentar Marc Marquez

Iker Lecuona memanfaatkan celah di lintasan basah. Pembalap KTM Tech3 itu menjadi pemimpin sementara dengan mencatat waktu 1 menit 35,078 detik.

Iker Lecuona kemudian mempertajam catatannya dengan 1 menit 34,319 detik. Tepat di belakangnya adalah Marc Marquez dan Jack Miller ketika 15 menit waktu FP2 berjalan.

Marc Marquez kemudian mengambil alih tempat Iker Lecuona. Pembalap Repsol Honda itu menempati posisi pertama dengan raihan waktu 1 menit 33,206 detik.

Dibelakang Marquez ada rekan setimnya, Pol Espargaro, nongol untuk menempati posisi kedua.

Sementara itu, Valentino Rossi masih kesulitan berkutik di lintasan basah. Pembalap Petronas Yamaha SRT itu tercecer dari peringkat 10 besar.

Ketika FP2 berjalan 23 menit, Marc Marquez mempertajam catatannya menjadi 1 menit 32,841 detik.

Baca Juga: Valentino Rossi Sedikit Sedih Tidak Bisa Menangi Gelar MotoGP Ke-10