Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, Pique berharap kalau Barcelona harus tetap maju seperti yang diharapkan oleh para penggemar.
Baca Juga: Potret Kesedihan Putra Lionel Messi saat Ayahnya Berpisah dengan Barcelona
"Tim sedikit rusak karena kepergian Messi, dan kami akan kehilangan sihir di lini serang, tetapi kami harus bergerak maju seperti yang diharapkan para penggemar,” ucap Pique.
Mantan bek Manchester United itu mengaku kalau seluruh pemain Barcelona sangat sedih karena Messi pergi.
"Kami kehilangan pemain terbaik sepanjang masa dan itu menyakitkan kami semua," kata Pique.
“Saya tidak tahu keseluruhan ceritanya. Kedua pihak mengatakan itu masalah angka, tetapi manajemen tahun-tahun sebelumnya tidak membantu," tutur Pique menambahkan.
Kini, Messi dikabarkan akan segera bergabung dengan klub kaya asal Prancis, Paris Saint-Germain.
Baca Juga: Bayern Muenchen Ogah Rekrut Lionel Messi Meskipun Gratis