Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dicuekin PSSI, Ini Harapan Sandy Walsh untuk Timnas Indonesia

By Hugo Hardianto Wijaya - Senin, 9 Agustus 2021 | 20:15 WIB
Sandy Walsh resmi memperpanjang kontrak empat tahun bersama klub Belgia, KV Mechelen (Dokumen KV Mechelen)

"Sebelumnya saya sudah menjalin komunikasi dengan pelatih timnas. Pertandingannya juga digelar di Dubai, yang lebih terjangkau (jaraknya)."

Akan tetapi, Sandy menyebut bahwa Indra Sjafri selaku Dirtek PSSI menjadi penghambat proses naturalisasinya.

"(Penghambat) utamanya adalah Direktur Teknik (Indra Sjafri) yang menahan proses naturalisasi sekarang ini," tutur Sandy Walsh.

"Rupanya pengalamannya di masa lalu dengan pemain naturalisasi dari Eropa tidak begitu bagus."

Baca Juga: Sepanjang Masih Tetap Bermain Bola, Tak Masalah Lionel Messi Tinggalkan Barcelona

instagram.com/sandywalsh
Sandy Walsh, saat membela S.V. Zulte Waregem

"Sayang sekali, karena saya sudah menegaskan kalau saya ingin melakukan apa pun supaya bisa bermain untuk Indonesia," kata Sandy Walsh.

Meski permasalahan naturalisasinya masih terhalang, Sandy Walsh tetap punya harapan bisa segera membela timnas Indonesia.

Terdekat, pemain yang berposisi sebagai striker itu ingin bisa tampil bersama pasukan Shin Tae-yong dalam play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.

Seperti diketahui, timnas Indonesia akan menghadapi timnas Taiwan pada play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.

Baca Juga: David Alaba Beberkan Resep Rahasianya Bisa Adaptasi di Real Madrid