Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klarifikasi Persis Solo soal Tunggakan Gaji 18 Pemain

By Arif Setiawan - Jumat, 13 Agustus 2021 | 22:40 WIB
Para pemain Persis Solo merayakan gol ke gawang Bhayangkara FC dalam uji coba di Stadion Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Sabtu (5/6/2021). (persissolo.id)

BOLASPORT.COM - Klub Liga 2 2021, Persis Solo melakukan klarifikasi terkait kabar soal tunggakan gaji 18 pemain.

Seperti yang diketahui, belum lama ini masalah tunggakan gaji pemain menghampiri Persis Solo.

Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI) menginformasikan bahwa ada 18 pemain yang mengalami penunggakan gaji.

Namun dari 18 pemain, APPI hanya bisa memfasilitasi sebagaian saja.

Tepatnya, hanya tujuh gugatan yang bisa diproses.

Baca Juga: Presiden LaLiga Trauma Ditinggal Lionel Messi, tapi Sebut Kehadiran Messi Tak Perlu

Hal tersebut disebabkan karena 11 pemain lainnya tidak memegang salinan kontrak.

Meski begitu, APPI bakal bekerjakeras agar semua pemain mendapatkan haknya.