Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Super Jerman 2021 - Bayern Muenchen Wajib Waspadai Borussia Dortmund

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Selasa, 17 Agustus 2021 | 14:30 WIB
Robert Lewandowski merayakan gol Bayern Muenchen ke gawang Moenchengladbach pada laga pembuka Bundesliga 2021-2022. (TWITTER.COM/BUNDESLIGA_EN)

The Bavarians baru saja ditahan imbang 1-1 oleh Borussia Moenchengladbach pada laga pekan pertama Bundesliga 2021-2022.

Adapun Dortmund justru memiliki modal berharga setelah meraih kemenangan telak 5-2 atas Eintracht Frankfurt.

Striker Dortmund, Erling Haaland, tampil menggila dengan catatan 2 gol plus 3 assist.

TWITTER.COM/GOAL
Erling Haaland merayakan golnya untuk Borussia Dortmund ke gawang Eintracht Frankfurt di laga pekan pertama Bundesliga 2021-2022.

Oleh Sebab itu, Julian Nagelsmann pun memperingatkan timnya untuk mewaspadai Dortmund.

Menurut Nagelsmann, Dortmund memiliki para pemain yang hebat serta permainan yang sangat bagus.

"Dortmund memiliki pemain yang luar biasa," kata Nagelsmann dikutip BolaSport.com dari laman resmi Bayern Muenchen.

Baca Juga: Spurs Bungkam Man City, Nuno Espirito Santo Selevel Juergen Klopp, Solskjaer, dan Jose Mourinho