Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Papu Gomez: Liga Spanyol Lebih Seru Tanpa Lionel Messi

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 19 Agustus 2021 | 06:15 WIB
Lionel Messi dalam konferensi pers terakhir di Barcelona, Minggu (8/8/2021) (BARCATVPLUS)

Namun di sisi lain, Gomez menilai kepergian Messi akan menjadi berkah tersendiri bagi klub Liga Spanyol lainnya.

Gomez yakin kompetisi Liga Spanyol 2021-2022 akan berjalan lebih kompetitif.

"Kepergian Leo (Messi) akan memberikan kita peluang, karena dia bertanggung jawab atas 15-20 poin yang diraih Barcelona di musim kemarin," ucap Gomez.

"Dengan Leo, Anda akan selalu memiliki kartu kemenangan, jadi ketika rekan satu timnya sedang tidak bagus, Leo akan mengambil alih," ujarnya.

Baca Juga: RESMI - Manuel Locatelli Gabung Juventus hingga 2026

Lebih lanjut, mantan gelandang Atalanta itu juga memprediksi bahwa Barcelona akan tetap mampu bersaing di papan atas klasemen LaLiga musim ini meski tanpa La Pulga.

Barcelona sendiri mengawali Liga Spanyol musim ini dengan impresif.