Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dihadapan 18.438 penonton, Pacquiao menelan kekalahan dari Ugas melalui hasil unanimous decision alias keputusan angka mutlak.
Hasil pertandingan tersebut membuat Senator Filipina itu gagal merebut sabuk juara kelas welter WBA milik Ugas.
Pacquiao tampak sedikit kaku sepanjang berlangsungnya pertarungan. Gerakannya tidak selincah yang ditunjukkan dua tahun lalu.
Sementara Ugas mampu keunggulannya dalam jangkauan dengan melepaskan jab-jab yang mengganggu pergerakan Pacquiao.
Baca Juga: Penderitaan Manny Pacquiao Saat Adu Jotos Lawan Yordenis Ugas
Penampilan Pacquiao yang jauh di bawah level aslinya membuat masa depan kariernya sebagai petinju dipertanyakan.
Lebih-lebih usia Pacquiao sekarang tergolong uzur yaitu 42 tahun.
Freddie Roach selaku pelatih Pacquiao ditanya tentang peluang anak asuhnya akan memutuskan gantung sarung tangan tinju.
Roach tidak menjawab secara rinci. Namun, dia mengaku tidak bisa menerima fakta bahwa Pacquaiao bisa pensiun dalam waktu dekat.
Baca Juga: Fabio Quartararo Pimpin Klasemen MotoGP 2021, Ducati Menyerah?