Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Tawaran Real Madrid Tak Cukup, PSG Minta Rp3,75 Triliun untuk Transfer Kylian Mbappe
Kim Bong-soo
Kim Bong-soo merupakan sosok pelatih kiper yang akan dibawa Shin Tae-yong ke timnas Indonesia.
Ia lahir di Jeonbuk, Korea Selatan, pada 4 Desember 1970.
Pria berusia 50 tahun itu sempat menjadi pesepakbola dengan memperkuat FC Seoul dari 1992-1999 dan sebelum memutuskan pensiun di Ulsan Hyundai.
Baca Juga: Paralimpiade Tokyo 2020 - Dua Atlet Para Tenis Meja Lolos dari Fase Grup
Selama kariernya, ia juga sempat membela timnas Korea Selatan U-17, U-23, dan senior.
Tugas pertamanya menjadi pelatih kiper dengan bergabung bersama Ulsan Hyundai pada 2020 pasca pensiun.
Setelah itu, ia juga sempat menjadi pelatih kiper Jeongnam Dragons dan akademi sepak bola Yongin Football Center.
Baca Juga: Ini Tiga Nama Asisten Pelatih Baru Timnas Indonesia dari Shin Tae-yong
Kim Bong-soo dipanggil untuk menjadi pelatih kiper timnas U-23 Korea Selatan dan timnas senior mulai 2010 hingga 2015.
Sebelum dibawa Shin Tae-yong ke timnas Indonesia, ia terakhir kali menjadi pelatih kiper Suwon Samsung Bluewings.
Shin Sang-gyu
Tidak banyak data yang mengulas tentang Shin Sang-gyu.
Baca Juga: Umuh Muchtar: Keterlaluan jika Persib Bandung tidak Juara Liga 1 2021
Namun sepertinya, ia dibawa Shin Tae-yong untuk bertugas menjadi fitness coach timnas Indonesia.
Menurut sumber Wikipedia, Shin Sang-gyu sempat bertugas menjadi fitness coach FC Seoul pada musim 2018.
Usianya pun sudah menginjak 53 tahun dan merupakan mantan pegulat Korea Selatan.