Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tawaran Resmi Kedua Real Madrid untuk Mbappe, Lebih Tinggi tetapi..

By Adi Nugroho - Jumat, 27 Agustus 2021 | 08:00 WIB
Bek Paris Saint-Germain, Abdou Diallo (kiri), memeluk rekan setimnya, Kylian Mbappe (TWITTER.COM/MANUHEREDIA21)

Alasan yang membuat Real Madrid yakin, menurut Marca, adalah ucapan Direktur Olahraga PSG, Leonardo, beberapa hari lalu.

Baca Juga: Hasil Drawing Liga Champions - Liverpool vs AC Milan, Memori Keajaiban Istanbul dan Pembalasan Athena

Leonardo diketahui mengeluhkan tawaran pertama Real Madrid karena kurang dari apa yang mereka keluarkan untuk membeli Mbappe dari AS Monaco tiga tahun lalu.

Dari situ, Real Madrid percaya diri dengan menawarkan uang yang setimpal dengan biaya yang dikeluarkan PSG pada 2018, maka klub Prancis itu akan menerima proposal mereka lalu melepas Mbappe pada bursa transfer musim panas 2021.

Meski tawaran kedua ini lebih tinggi daripada proposal sebelumnya, tetapi jumlah uang yang ditawarkan Real Madrid masih belum sesuai dengan apa yang diinginkan PSG untuk Mbappe.

Diketahui, PSG menuntut harga yang jauh lebih tinggi dari apa yang ditawarkan Real Madrid, baik dalam proposal yang pertama maupun yang kedua.

Baca Juga: Hasil UEFA Conference League - Jose Mourinho Bawa AS Roma Menang Tanpa Rotasi, Harry Kane Pimpin Comeback Spurs

PSG dikabarkan menginginkan harga sebesar 220 juta euro (setkitar Rp3,75 triliun) untuk Mbappe.

Hal tersebut dilakukan PSG karena ingin mendapatkan keuntungan setinggi mungkin dari penjualan Mbappe.

Salah satu penyebab mengapa PSG menuntut demikian adalah perjanjian dengan klub Mbappe sebelumnya, AS Monaco.