Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Si ATM Berjalan, Conor McGregor Mau Sapu Bersih 10 Besar Acara Tersukses UFC

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 1 September 2021 | 07:00 WIB
Selebrasi Conor McGregor usai menang dalam waktu 40 detik lawan Donald Cerrone pada UFC 246 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Minggu (19/1/2020). (TWITTER.COM/UFC)

Dua event non-McGregor tersukses dalam daftar adalah UFC 251: Kamaru Usman vs Jorge Masvidal dan UFC 100: Brock Lesnar vs Frank Mir II.

UFC 251 dan UFC 100 sama-sama mencatat penjualan PPV sebesar 1,3 juta, setara dengan UFC 205 yang menyuguhkan laga Eddie Alvarez vs Conor McGregor.

McGregor pun mengungkit rekor acara tersukses UFC dalam sesi tanya jawab dengan penggemar di Twitter.

Petarung berjuluk The Notorious tersebut sesumbar bisa menyapu bersih daftar 10 besar event PPV tersukses UFC dengan namanya.

Baca Juga: Kedatangan Lionel Messi ke PSG Bikin Conor McGregor Minder dan Kibarkan Bendera Putih

McGregor secara tersurat juga membeberkan bahwa kontraknya dengan UFC saat ini tersisa dua pertarungan lagi.

"Saya sekarang memegang 8 dari 10 besar acara PPV UFC," tulis McGregor di Twitter.

"Dengan dua laga tersisa di kontrak saya, saya berharap bisa pensiun dengan menyapu bersih daftar 10 besar acara PPV. Memotivasi!"

McGregor tengah berada dalam tren buruk menyusul dua kekalahan TKO yang dideritanya dari Dustin Poirier pada tahun ini.

Baca Juga: Klub Liga 1 Ini Turut Rayakan Rekor KO Tercepat dari Eko Roni Saputra di ONE Championship