Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Yang pasti senang bisa dikasih kesempatan buat ke timnas. Ini juga pengalaman pertama saya," kata Ferdiansyah dilansir BolaSport.com dari laman klub.
"Jadi, semoga selama mengikuti pemusatan latihan nanti bisa berjalan lancar dan tidak mengecewakan."
Baca Juga: Persebaya Boyong 28 Pemain Termasuk 4 Legiun Asing ke Jakarta untuk Hadapi Liga 1
Menurutnya, timnas U-18 Indonesia akan diisi pemain terbaik dan dia akan berusaha mendapatkan tempat utama di tim.
"Memang saya baru gabung ke Persib senior dan pernah main untuk Garuda Select juga."
"Tapi, ini timnas. Pemain-pemain terbaik di negara ini akan ada di sini," tegasnya.
Baca Juga: Ongkos Sewa Lapangan Latihan Jadi Tanggungan Pribadi Klub-klub Liga 1
Walaupun memiliki pengalaman yang cukup, Ferdi memilih fokus menjalani pemusatan latihan.
"Saya fokus saja ikuti apa kata pelatih dan semoga akhirnya bisa gabung juga di timnas U-18," harapnya.