Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ali Daei merupakan striker legendaris timnas Iran yang berhasil membukukan 109 gol di level internasional bersama negaranya.
Dengan 109 gol, Ali Daei menjadi manusia tertajam di level internasional sebelum rekornya disamakan Ronaldo pada laga pemungkas Grup F EURO 2020, 23 Juni 2021.
Saat itu, Ronaldo mencetak dua gol untuk membawa Portugal mengakhiri laga kontra Prancis dengan hasil imbang 2-2.
Namun, dengan dua gol tambahan ke gawang Irlandia tersebut, Ronaldo kini resmi melewati rekor gol Ali Daei.
Baca Juga: Kapten Timnas Inggris Minta UEFA Usut Dugaan Rasialisme Suporter Hongaria
Cristiano Ronaldo sekarang sah menjadi pemain dengan gol terbanyak di level timnas dengan 111 gol.
Penampilan impresif penyerang anyar Manchester United juga membuat Roy Keane terkesan.