Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Ganda Campuran Richard Mainaky Akan Pensiun dari Pelatnas

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 6 September 2021 | 11:40 WIB
Pelatih Kepala Ganda Campuran Indonesia, Richard Mainaky, saat diwawancarai oleh Bolasport.com di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta (27/2/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Berawal dari sektor yang belum dibentuk secara khusus, Richard turun berperan mengubah ganda campuran sebagai salah satu sektor andalan Indonesia.

Berbagai pasangan kuat telah dibesut pria yang akrab disapa Kak Icad tersebut.

Sebut saja Tri Kusharjanto/Minarti Timur, Nova Widianto/Liliyana Natsir, Flandy Limpele/Vita Marissa, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, dan Praveen Jordan/Debby Susanto.

Bersama Tontowi/Liliyana, Richard berperan mencetak sejarah torehan medali emas pertama pasangan ganda campuran Indonesia dari Olimpiade pada 2016.

Baca Juga: Jadwal Piala Thomas dan Uber 2020 - Semua Pertandingan Indonesia, Termasuk Info Siaran Langsung

Indonesia masih memiliki taji di sektor ganda campuran melalui Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang sukses menjadi juara All England Open pada 2020.

Richard sebenarnya sudah ingin pensiun sejak tahun lalu, tepatnya setelah Olimpiade Tokyo 2020.

Namun, pandemi Covid-19 membuat rencana Richard tertunda karena Olimpiade juga diundur setahun.

Richard tidak akan meninggalkan jagat bulu tangkis secara sepenuhnya setelah pensiun dari Pelatnas.

Baca Juga: Rionny Mainaky: Undian Piala Sudirman 2021 Cukup Baik untuk Indonesia