Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, masalah mulai muncul setelah laga berjalan lima menit.
Sekelompok orang dari Badan Pengawasan Kesehatan Nasional atau ANVISA terlihat cek-cok dengan ofisial pertandingan.
ANVISA memaksa agar partai dihentikan karena empat pemain timnas Argentina dianggap melanggar protokol kesehatan Covid-19 bagi warga asing yang masuk ke Brasil.
Empat pemain yang dimaksud adalah Giovani Lo Celso, Emiliano Martinez, Cristian Romero, dan Emiliano Buendia.
Menurut ANVISA, kuartet Argentina tersebut seharusnya melakukan karantina selama 14 hari karena mereka datang dari Inggris.
Pasalnya, Negeri Ratu Elizabeth II dihitung sebagai kawasan zona merah oleh Pemerintah Negeri Samba.
Pada akhirnya, laga ditunda hingga waktu yang belum ditentukan.