Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Perbaikan motor itu membuat Quartararo bisa lebih agresif dan tahu di mana batas dirinya dari lap pertama.
Pembalap pabrikan Yamaha itu juga tidak keberatan dengan tanggung jawab baru dalam pekerjaan pengembangan
"Itu sesuatu yang saya suka. Salah satu kekuatan saya adalah merasakan segala sesuatu yang berubah di motor. Saya pikir, selangkah demi selangkah, Yamaha lebih mempercayai saya. Kami mengambil langkah maju yang baik," tutur Quartararo.
Quartararo juga tidak merasakan tekanan tambahan dari atasannya.
"Anda hanya menempatkan saya di zona nyaman, katakan kepada saya untuk tetap tenang, bahwa saya tahu potensi saya dan pergilah," kata Quartararo.
"Kami selalu berada di sana sejak balapan kedua Qatar, bahkan di Austria, di mana itu sulit. Aragon dan COTA (GP AS) tentu saja akan sulit bagi kami, tetapi motornya cepat di mana-mana, jadi saya tidak terlalu khawatir," aku Quartararo.
Baca Juga: Hasil Simulasi Beregu - Putri KW Pastikan Kemenangan Tim Harimau