Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Vaksin Lengkap, Satu Pemain Persebaya Siap Main di Laga Kedua

By Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 9 September 2021 | 11:30 WIB
Gelandang timnas U-15 Indonesia, Marselino Ferdinan, berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Singapura pada partai kedua Piala AFF U-15 2019, Senin (29/7/2019). (INSTAGRAM PSSI)

Mendapatkan kabar baik untuk pertandingan kedua, satu pemain bisa bergabung pada pertandingan melawan Tira Persikabo, (11/9/2021).

Menjalani laga kedua, satu pemain Persebaya Surabaya, Ernando Ferdinan, dipastikan akan bergabung dengan tim.

Saat ini, Ernando masih menjalani pemusatan latihan timnas U-18 Indonesia di Jakarta.

"Kita sudah komunikasi soal Marsel. Nanti dia bisa main. Lagipula kan jaraknya gak terlalu jauh dari Jakarta," jelasnya.

 Baca Juga: Deja Vu 7 Tahun, Marca 'Ulangi' Berita Tendangan Kungfu di Indonesia yang Berujung Tragis

Aji menegaskan jika timnya sudah menyiapkan strategi untuk pekan kedua.

Menurutnya, Tira Persikabo termasuk lawan yang berat, sehingga dia tidak mau meremehkan kekuatan lawan.

"Saya rasa semua lawan pasti berat. Apalagi kita belum meraih hasil maksimal."

"Saya terus tekankan untuk jangan lengah dan konsentrasi menghadapi Tira," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P