Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming MotoGP Aragon 2021 - Disukai Marc Marquez, Dibenci Fabio Quartararo

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 10 September 2021 | 08:00 WIB
Dari kiri ke kanan, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha), Marc Marquez (Repsol Honda), Miguel Oliveira (Red Bull KTM) berpose setelah finis di posisi podium pada MotoGP Jerman 2021 di Sirkuit Sachsenring, Minggu (20/6/2021). (MOTOGP.COM)

"Saya pernah tampil cepat di sini, tahun lalu mendapat pole position, tetapi saya tidak pernah benar-benar konsisten."

Quartararo bukannya tanpa peluang. Setidaknya motornya akan baik-baik saja meski Aragon bukan sirkuit yang menguntungkan bagi Yamaha.

Musim lalu Yamaha mencetak kemenangan di Aragon melalui Franco Morbidelli.

Baca Juga: MotoGP Aragon 2021 - Dobel Masalah Quartararo dan Yamaha, tetapi Apa Itu Menyerah?

Quartararo pun ingin membuktikan bahwa dia juga mampu tampil kompetitif di semua sirkuit.

Quartararo boleh percaya diri. Di samping catatan 8 podium dengan 5 kemenangan, dia hampir tak pernah absen dari persaingan untuk posisi podium tahun ini.

Hanya saja, persaingan yang akan dihadapi Quartararo tidak mudah.

Quartararo akan menghadapi Marquez yang sudah membidik hasil terbaik pada balapan MotoGP Aragon.

Baca Juga: MotoGP Aragon 2021 - Zarco Anak Motor Sejati, Berangkat Naik Ducati Antik, Jarak Jakarta-Malang Dilakoni

Bukan tanpa alasan Marquez dijagokan pada balapan MotoGP Aragon.