Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditinggal Lukaku dan Ronaldo, Liga Italia Tetap Menarik karena Mourinho

By Rebiyyah Salasah - Jumat, 10 September 2021 | 01:00 WIB
Setelah ditinggalkan Romelu Lukaku dan Cristiano Ronaldo, Liga Italia dinilai akan tetap menarik karena kehadiran pelatih AS Roma, Jose Mourinho. (TWITTER.COM/FOOTBALL_TALK)

Jose Mourinho memutuskan kembali ke Italia dengan bergabung AS Roma pada 4 Mei 2021. 

Sebelumnya, Mourinho pernah mencicipi karier di Negeri Piza ketika mendampingi Inter Milan dari 2008 hingga 2010. 

Selama dua musim bersama I Nerazzurri, juru taktik asal Portugal ini mampu mempersembahkan treble winner (juara Liga Champions, Liga Italia, dan Coppa Italia) pada musim 2009-2010. 

Pada periode keduanya di Italia, Mourinho diyakini akan membuat Serie A tetap menarik karena mampu meningkatkan kualitas kompetisi. 

TWITTER.COM/OPTAPAOLO
Ekspresi pelatih AS Roma, Jose Mourinho, dalam laga Liga Italia kontra Fiorentina di Stadion Olimpico, Minggu (22/8/2021).

Baca Juga: Ronaldo Nazario Bicara soal Ibrahimovic, Sebut Bomber AC Milan seperti Batu dan Masih 30 Tahun

Klaim itu disampaikan legenda timnas Brasil sekaligus pria yang pernah berkarier di Liga Italia bersama Inter Milan dan AC Milan, Ronaldo Nazario.  

"Mourinho bagi saya adalah pelatih hebat," kata Ronaldo, dikutip BolaSport.com dari Football Italia.