Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gara-gara Ini Juventus Gagal Boyong Erling Haaland di Masa Lalu

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 10 September 2021 | 20:00 WIB
Penyerang Borussia Dortmund, Erling Haaland (TWITTER.COM/THEUTDJOURNAL)

Baca Juga: Leeds Vs Liverpool - Juergen Klopp Pastikan Virgil van Dijk Siap Turun

Jika jumlah golnya digabungkan dengan torehan di Salzburg kala itu, maka Haaland tercatat mengumpulkan 44 gol dari 40 penampilan di lintas kompetisi.

Satu musim berselang, pemain berusia 21 tahun tersebut kian bertaji dan membuktikan diri sebagai salah satu predator mematikan di Eropa saat ini.

TWITTER.COM/SPORTBIBLE
Striker Borussia Dortmund, Erling Haaland, dan pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.

Pada musim keduanya membela Dortmund, Haaland mampu mengemas 41 gol dari 41 penampilan di semua kompetisi.

Penampilannya yang kian matang dan menjadi-jadi di depan gawang agaknya disesali oleh salah satu klub yang sejatinya sudah lama memantaunya.

Baca Juga: 3 Batu Loncat Lionel Messi sebelum Capai Cristiano Ronaldo: Monster Gol Malaysia sampai Raja Iran

Klub tersebut adalah raksasa Liga Italia, Juventus.

Juventus diklaim pernah mencoba untuk mendatangkan Haaland pada 2017.

Saat itu, Haaland masih bermain untuk Molde dan baru berusia 17 tahun.