Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: VIDEO - Aksi Si Tengil Anderson Silva Saat Habisi Tito Ortiz Ingatkan Sosok Muhammad Ali
Fandi menjelaskan, pelatih Imran Nahumarury bisa membuat skema permainan yang gampang dimengerti oleh pemain.
Sehingga, dia menilai timnya sudah siap untuk pertandingan kedua melawan Persija.
"Pelatih banyak memberikan pesan dan arahan kepada kami tentang rancangan permainan," kata Fandi Eko Utomo.
"Tetapi menurut saya yang terpenting kami bisa bermain sesuai dengan ciri khas tim PSIS," ujarnya.
Baca Juga: Hadapi Arema FC, Pelatih Bhayangkara FC Tegaskan Tak Bergantung pada Pemain Asing
Menjadi pengatur serangan dari lini tengah pada laga lawan Persela, Fandi Eko menjelaskan jika Imran berhasil membuat keputusan tepat pada babak kedua.
Hal ini diharapkan bisa terulang pada laga melawan Persija dan mereka bisa mengamankan tiga poin.
"Saat lawan Persela, kami di babak pertama banyak mengikuti irama permainan lawan," kata Fandi Eko Utomo.
"Alhamdulillah pelatih memberikan instruksi yang tepat di babak kedua," ujarnya.