Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Italia - Jose Mourinho Lari Ngebut Selebrasi, AS Roma Posisi 1 karena Gol Menit 91

By Septian Tambunan - Senin, 13 September 2021 | 05:30 WIB
Jose Mourinho lari ngebut ikut selebrasi, AS Roma ke posisi 1 klasemen Liga Italia karena gol menit 91. (DAZN)

Mendapat sodoran bola dari Eldor Shomurodov, Stephan El Shaarawy melepaskan tendangan melengkung kaki kanan dari dalam kotak penalti.

Sepakan menawan El Shaarawy membuat bola melayang mulus masuk ke dalam gawang Sassuolo.

Gol El Shaarawy disambut gembira oleh pelatih AS Roma, Jose Mourinho, yang berlari ngebut ikut melakukan selebrasi bareng anak-anak asuhnya.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Ungkap Syarat Kalau Man United Mau Juara Liga Inggris dan Liga Champions

Berikut ini hasil dan klasemen Liga Italia 2021-2022 seusai laga pekan ketiga hingga Minggu (12/9/2021):

  • Empoli 1-2 Venezia (Nedim Bejrami 89'-pen; Thomas Henry 13', David Okereke 68')
  • Napoli 2-1 Juventus (Matteo Politano 57', Kalidou Koulibaly 85'; Alvaro Morata 10')
  • Atalanta 1-2 Fiorentina (Duvan Zapata 65'-pen; Dusan Vlahovic 33'-pen, 49'-pen)
  • Sampdoria 2-2 Inter Milan (Maya Yoshida 32', Tommaso Augello 47'; Federico Dimarco 18', Lautaro Martinez 44')
  • Cagliari 2-3 Genoa (Joao Pedro 16'-pen, Luca Ceppitelli 56'; Mattia Destro 59', Mohamed Fares 69', 78')
  • Spezia 0-1 Udinese (Lazar Samardzic 89')
  • Torino 4-0 Salernitana (Antonio Sanabria 45', Bremer 65', Tommaso Pobega 87', Sasa Lukic 90+1')
  • AC Milan 2-0 Lazio (Rafael Leao 45', Zlatan Ibrahimovic 67')
  • AS Roma 2-1 Sassuolo (Bryan Cristante 37', Stephan El Shaarawy 90+1'; Filip Djuricic 57')

Standings provided by SofaScore LiveScore

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P