Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marko Simic Marah Seusai Persija Gagal Menang Lawan PSIS Semarang

By Alif Mardiansyah - Senin, 13 September 2021 | 17:15 WIB
Striker asing Persija Jakarta, Marko Simic, sedang menggiring bola dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 5 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Tertinggal dua gol, PSIS Semarang pun berusaha untuk melancarkan serangan.

Baca Juga: Lechia Gdansk Soroti Penampilan Witan Sulaeman di Timnas Indonesia

Meskipun pertandingan diguyur hujan, hal itu tidak menyurutkan semangat para pemain PSIS Semarang.

Terbukti, PSIS Semarang berhasil memanfaatkan licinnya lapangan karena hujan.

PSIS Semarang mampu menghadirkan dua gol balasan melalui situasi tendangan bebas.

Baca Juga: Bobol Penguasa Sementara Liga 1 2021, Begini Komentar Pemain Persik

Tendangan bebas pertama yang berujung gol terjadi pada menit ke-71.

Jonathan Cantillana yang menjadi algojo tendangan bebas PSIS Semarang tersebut berhasil menyulitkan kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa.

Andritany gagal menangkap sepakan Cantillana dengan sempurna, sehingga bolanya mengarah ke pemain PSIS Semarang, Hari Nur Yulianto.

Baca Juga: Reaksi Pelatih Persiraja Soal Keputusan 'Aneh' Wasit Liga 1 2021

Hari Nur yang sudah berdiri di depan muka gawang Persija itu pun langsung menyambut bola muntah tepisan Andritany Ardhiyasa.

Pilar PSIS Semarang tersebut menyambut peluang dengan baik dan membuat satu gol untuk timnya.