Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Bormeo FC Siap Bangkit dan Lupakan Kekalahan dari Persik Kediri

By Rinaldy Azka Abdillah - Selasa, 14 September 2021 | 21:00 WIB
Gelandang Borneo FC, Sultan Samma, berambisi memberikan kemenangan untuk timnya saat melawan Persija Jakarta pada leg kedua semifinal Piala Indonesia 2018. (BORNEOFC.ID)

Pemuncak klasemen sendiri diambil alih oleh Bali United yang berhasil meraih hasil sempurna di dua laga yang mereka mainkan.

Pada pekan kedua lalu, Bali United sukses mengalahkan Barito Putera dengan skor 2-1.

Menurut Sultan Samma, usai mengalami kekalahan saat ini timnya harus bangkit dan menatap laga selanjutnya.

Ia menilai kekalahan itu harus menjadi pelajaran agar bisa tampil lebih baik lagi.

Baca Juga: Rans Cilegon FC Gunakan Stadion Benteng Tangerang sebagai Markas Liga 2

"Kami harus bangkit untuk pertandingan berikutnya, tidak ada istilah kami merenungi hasil kemarin.

"Kami harus jadikan pertandingan kemarin pemicu agar lebih baik lagi dipertandingan berikutnya,” katanya seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub, Selasa (14/9/2021).

Meksi begitu dirinya dan pemain lainnya menyatakan sudah bermain cukup maksimal.

Hanya hasil yang didapat di luar kehendak dari para pemain Borneo FC.

Baca Juga: Shin Tae-yong akan Panggil 36 Pemain untuk TC Timnas Indonesia