Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mulai Dari Tendangan Kungfu 2.0 Hingga Insiden Berdarah Gelandang Persib, Ini Kilas Balik Pekan Kedua Liga 1 2021

By Hugo Hardianto Wijaya - Kamis, 16 September 2021 | 09:00 WIB
Selebrasi pemain anyar Persib Bandung, Mohammed Rashid, seusai timnya meraih kemenangan perdana di Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 4 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

3. Aksi Mogok Pemain Persiraja dan Teriakan "VAR"

Gol kontroversial dari Irfan Bachdim dalam laga Persiraja versus PSS Sleman memicu protes para pemain Laskar Rencong.

Pasukan Hendri Susilo tidak terima dengan pengesahan gol Irfan Bachdim lantaran menganggap bola belum melewati garis gawang.

Para pemain Persiraja pun melakukan aksi mogok hingga akhirnya pertandingan terpaksa dihentikan selama 10 menit.

Baca Juga: Pesan Joan Laporta untuk Cules Usai Barcelona Jadi Bulan-bulanan di Liga Champions

Bolanas.com
Kiper Persiraja, Fakhrurrazi Quba, saat memprotes keputusan wasit dalam laga kontra PSS Sleman (11/9/2021).

Kiper Persiraja, Fakhrurrazi Quba, terlihat tak terima, bahkan menghadap kamera pertandingan.

Gerakan bibir Fakhrurrazi terlihat menyinggung kata "VAR", walau tak jelas keseluruhan kalimat yang ia ucapkan.

Gol Irfan Bachdim yang disahkan bukan oleh wasit utama itu membuat kedudukan menjadi sama kuat 1-1.

Pada akhirnya, Persiraja mampu memenangi laga itu dengan skor 3-2.

Baca Juga: Kutukan Menakutkan bagi Persib Jelang Lawan Bali United di Liga 1 2021