Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kekecewaan Mikel Arteta Lihat Para Rival Berlaga di Liga Champions

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 17 September 2021 | 16:15 WIB
Melihat para rival berlaga di Liga Champions, pelatih Arsenal, Mikel Arteta sangat kecewa. (TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL)

"Sangat menyakitkan dalam beberapa hari terakhir untuk menyalakan TV dan melihat tim-tim rival kami berada di Liga Champions dan tidak melihat Arsenal di sana," kata Arteta, dikutip BolaSport.com dari laman resmi The Gunners.

Baca Juga: Thomas Tuchel Beberkan Peran Romelu Lukaku di Ruang Ganti Chelsea

"Sungguh menyakitkan. Seratus persen."

"Saya tidak ingin duduk bersama Arsenal di luar kompetisi," ujar Arteta menambahkan.

TWITTER.COM/EASYSOCCERNEWS
Arsenal bertemu lagi dengan tim yang menyingkirkan mereka dari Liga Europa 2019-2020, Olympiacos, di babak 16 besar koimpetisi yang sama musim 2020-2021.

Arsenal sudah lima musim beruntun tidak berlaga di Liga Champions.

The Gunners terakhir kali bermain di kompetisi tersebut pada edisi 2016-2017.

Baca Juga: VIDEO - Gol Solo Run Pemain Incaran Manchester United Declan Rice

Waktu itu, Arsenal dipermalukan oleh Bayern Muenchen di babak 16 besar dengan kekalahan agregat 2-10.

Sementara itu, terakhir kali Arsenal melewati babak 16 besar di Liga Champions adalah pada musim 2009-2010.

Saat itu, mereka tersingkir di perempat final oleh Barcelona.

Sejak musim 2017-2018 hingga 2020-2021, Arsenal harus berkompetisi di Liga Europa.

Absennya The Gunners di kompetisi antarklub Eropa musim ini menjadi yang pertama bagi mereka dalam 25 tahun terakhir.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P