Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Yang jelas kami punya kiat-kiat untuk bisa berjalan di sebuah kompetisi tanpa cedera."
"Kami tahu jauh hari sebelum kompetisi di mulai di musim ini kami akan melewati persoalan COVID-19," katanya saat jumpa pers selepas laga, Minggu (19/9/2021).
Kekhawatiran pun tentunya dirasakan seluruh pihak yang ada di Persipura Jayapura.
Pasalnya bisa saja anggota tim Persipura Jayapura terkena COVID-19.
Baca Juga: Hanya Punya Empat Hari, Persib Fokus Persiapkan Tim Hadapi Borneo FC
Sebagai profesional Jacksen F Tiago menilai hal tersebut merupakan salah satu resiko yang harus dihadapi saat ini.
"Bisa saja anggota dari tim kami yang terinfeksi, dan satu tahun lebih anak-anak tidak bermain, tiba-tiba harus membawa tampil di level kompetitif, itu ada sebuah risiko," jelasnya.
Untuk itu Jacksen F Tiago akan berusaha semaksimal mungkin agar anggota timnya dapat terhindar dari hal yang tidak diinginkan.
Selain COVID-19, cedera pun jadi yang dihindarinya di tengah kepadatan kompetisi.
Baca Juga: Sindiran Keras The Jakmania ke Persija, Kirim Papan Bunga Selamat