Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tatap Laga Lawan Bhayangkara FC, Persebaya Fokus Perbaiki Mental Pemain

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 21 September 2021 | 16:45 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso. (HABIBUR ROHMAN/TRIBUN JATIM)

Menjelang laga melawan Bhayangkara FC, pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, fokus menguatkan mental tim.

Masih belum meyakinkan selama tiga pertandingan, dia khawatir kondisi ini akan berpengaruh kepada mental pemain.

Apalagi, skuad Persebaya Surabaya untuk musim ini mengandalkan banyak pemain muda

Sehingga, faktor mental dan emosi pemain harus mendapatkan perhatian khusus.

Baca Juga: Bikin Assist, Bocah 17 Tahun Barcelona Teruskan Kiprah Penerus Lionel Messi di Liga Spanyol

Pada pertandingan sebelumnya melawan PSM Makassar, skuad Bajul Ijo mampu mendominasi penguasaan bola.

Tapi, penyelesaian akhir mereka masih belum bisa membalikan keadaan.

Jelang laga melawan The Guardian, Aji Santoso akan melakukan evaluasi di semua lini.

Dengan kemasukan 7 gol hingga pekan ketiga, lini belakang juga menjadi poin penting jika Persebaya ingin kembali bersaing di papan atas Liga 1 2021.