Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Usai ketidakjelasan bermain ke luar negeri, keduanya terakhir sempat terlihat mengikuti pemusatan latihan timnas U-18 Indonesia.
Baca Juga: Jelang Tantang Persija, Pelatih Persela Akui Kelemahan Timnya
Kini, kabar baik datang dari Rafli Asrul melalui Media Officer PSM Makassar, Sulaiman Abdul Karim.
Sule sapaan akrabnya mengatakan bahwa Rafli diminati klub Yunani.
Klub Yunani itu sedang menjalin negosiasi untuk merekrut pemain top asisst Garuda Select tersebut.
"Sesuai rumor yang beredar ada klub asal Yunani, mudah-mudahan prosesnya lancar," katanya dikutip BolaSport dari Tribun Timur, Rabu (22/9/2021).
Manajemen PSM Makassar memang tidak menutup pintu karier bagi para pemain Indonesia yang ingin ke luar negeri.
Salah satu contohnya adalah Asnawi Mangkualam.
PSM Makassar rela melepas Asnawi ke klub Korea Selatan meski tenaga sang pemain sangat dibutuhkan tim.