Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2020 - Laos Acuhkan Timnas Indonesia sebagai Lawan yang Menantang

By Bagas Reza Murti - Rabu, 22 September 2021 | 12:15 WIB
Para pemain timnas Laos sebelum meladeni timnas Sri Lanka pada uji coba internasional di Stadion Nasional Laos pada 28 Mei 2019. (FACEBOOK.COM/LAOFF)

Saat ditanya tim yang menurutnya paling menantang untuk dihadapi, V. Selvaraj tak menyebut Indonesia.

Pelatih asal Singapura menyebut sang juara bertahan, Vietnam dan finalis Piala AFF 2018, Malaysia.

"Tanpa ragu, tentunya Malaysia dan Vietnam," ujarnya.

"Tetapi yang lain juga bukan yang bisa diremehkan. Kami harus hati-hati dan bersiap dengan yang terbaik," tambahnya.

Baca Juga: Anfield Belum Bertuah, Takumi Minamino Ulangi Sejarah 118 Tahun Usai Cetak Brace ke Gawang Norwich

Senada dengan sang pelatih, pemain Laos Phouttahasay Khochalern menunjuk Voetnam sebagai calon lawan terkuat.

"Kami mendapat grup dengan tantangan terbanyak," ujarnya.

"Itu berarti kerja keras buat tim kami, khususnya saat melawan Vietnam, yang kami tahu sangat kuat dalam 2-3 tahun terakhir," imbuhnya.