Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC Masih Puasa Kemenangan Usai Imbang Lawan PSIS Semarang

By Wila Wildayanti - Sabtu, 25 September 2021 | 23:00 WIB
Pemain PSIS Semarang, Riyan Ardiansyah (kanan), sedang menguasai bola dan dijaga ketat oleh pilar Arema FC, Renshi Yamaguchi (kiri), dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 25 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Hingga memasuki menit ke-63, tak ada peluang apik pun yang tercipta pada laga kali ini.

Setelah berbenturan dengan rekan setimnya Ferdyan Wahyu, akhirnya Jandia Eka ditarik keluar dan digantikan oleh Joko Ribowo pada menit ke-65.

Eduardo Almedia mencoba penyegaran tim dengan memasukkan Kushedya Hari Yudo pada menit ke-67.

Baca Juga: Setelah Liga 1, BRI Jadi Sponsor Utama Liga 2 2021?

Dengan pergantian pemain itu pun membuat laga kali ini terlihat ada perubahan, walaupun Arema masih kesulitan menembus pertahanan tim.

Lagi-lagi Arema melancarkan serangan pada menit ke-72, melalui umpan apik Fortes dari sisi kanan ke Dedik Setiawan.

Tetapi, Dedik belum juga bisa mengentarkan gawang PSIS karena Joko Ribowo langsung menangkap bola dengan bagus.

Baca Juga: Hasil Diskusi, Laga Timnas Indonesia Vs Taiwan Digelar di Thailand

Setelah serangan itu, PSIS langsung membalas dengan serangan cepat ke pertahanan Arema melalu Bruno Silva.

Bruno Silva memberikan crossing apik ke Komarudin yang tepat berada di depan gawang Arema FC.

Namun, beruntung bagi Arema karena peluang emas PSIS itu tak dapat diteruskan dengan apik karena bola membentur jaring-jaring gawang.

Memasuki menit ke-85, PSIS yang kembali mencoba memberi ancaman melalui tendangan bebas Dewangga masih juga tak membuahkan hasil.

Pada tambahan waktu empat menit, para pemain Arema FC tak membiarkan PSIS bersantai karena serangan bertubi-tubi dilangsungkan.

Namun, hingga peluit panjang ditiup tak ada gol tercipta.

Dengan hasil itu memaksa Arema FC untuk tetap berpuasa kemenangan di Liga 1 2021. 

Sebelumnya, tim asuhan Eduardo Almeida itu sudah menelan satu kekalahan dari PSS Sleman dan dua imbang kontra PSM Makassar dan Bhayangkara FC.

Susunan Pemain

Arema FC (4-3-3): Adilson Maringa; Rizky Dwi Febrianto, Sergio Silva, Bagas Adi, Johan Alfarizi; Hanif Sjahbandi, Renshi Yamaguchi, Dedik Setiawan (Muhammad Rafli 80'); Dendi Santoso, Carlos Fortes, Feby Eka Putra (Kushedya Hari Yudo 67').

Cadangan: Kurniawan Kartika Ajie, Didik Ariyanto, Ikhfanul Alam, Dave Mustaine, Hamzah Titofani Rivaldi, Muhammad Faiz Iqbal Fardhani, Ridwan Tawainela, Bramntio Ramadhan, Kushedya Hari Yudo, Muhammad Rafli.

Pelatih: Eduardo Almeida.

PSIS Semarang (4-4-2): Jandia Eka Putra (Joko Ribowo 65'); Wallace Costa, Alfeandra Dewangga, Pratama Arhan, Riyan Ardiansyah (Bruno Silva 45'); Fredyan Wahyu, Finky Pasamba, Fandi Eko Utomo (Nerius Alom 59'), Septian David Maulana (Reza Irfana 78'); Hari Nur Yulianto (Komarudin 66'), Jonathan Cantillana.

Cadangan: Joko Ribowo, Frendi Saputra, M rio Saputro, Wahyu Prasetyo, Andreas Crismanto Ado, Brian Federico Ferreira, Nerius Alom, Reza Irfana, Bruno Silva, Komarudin.

Pelatih: Imran Nahumarury.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P