Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurut dokter PSIS, Alfan Nur Asyhar, cedera Jandia Eka sudah mengalami perkembangan positif.
Namun kondisi mantan kiper Semen Padang itu masih terus dipantau oleh dokter tim dalam beberapa hari kedapan.
“Jandia saat pertandingan mengalami cedera pada regio lumbal (punggung belakang) saat jatuh akibat berbenturan dengan lawan," ujar Alfan seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub.
"Saat pertama kali perawatan di lapangan dia berusaha mencoba kembali untuk bertanding, tapi beberapa saat setelah gerakan melindungi bola, terjadi impact pada area cedera di awal dan dia tidak sanggup melanjutkan pertandingan yg akhirnya kami putuskan ditarik keluar,” imbuhnya.
Baca Juga: Komentar Pelatih Persis usai Benamkan AHHA PS PATI di Laga Pembuka Liga 2 2021
Lebih lanjut, Alfan memastikan bahwa cedera Jandia Eka tidak terlalu parah.
Untuk mempercepat masa pemulihan, Jandia harus mendapat penanganan khusus sesuai prosedur.
Terkait peluangnya dimainkan pada laga pekan kelima melawan Madura United, Alfan belum bisa menjamin.