Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tidak butuh waktu lama bagi Volkanovski untuk menjawab ocehan McGregor.
Volkanovski menantang petarung asal Republik Irlandia itu untuk kembali bertarung di kelas bulu.
McGregor mengawali kiprah di UFC dari divisi kelas bulu. Dia tak terkalahkan dalam tujuh laga di kelas 66 kg dan sukses menyabet gelar juara.
"Kembalilah ke kelas bulu," tutur petarung 32 tahun itu kepada ESPN, dilansir BolaSport.com dari Essentially Sports.
"Dia menganggap dirinya adalah jagoan divisi kelas bulu dan sekali lagi, saya mendapatkan strateginya."
"Saya jelas tangguh dan saya adalah binatang yang sama sekali berbeda dari lawan yang dahulu dia hadapi di kelas ini."
"Jika dia ingin kembali turun kelas, selamat datang, saya akan menyukainya," ucapnya.
Baca Juga: MotoGP Amerika Serikat 2021 - Tekad Ducati Hancurkan Mimpi Indah Marc Marquez di COTA