Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Sempat Tertinggal, Borneo FC Paksa Bali United Bermain Imbang

By Abdul Rohman - Selasa, 28 September 2021 | 20:09 WIB
Skuat Borneo FC sedang melakukan briefing dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 23 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Oleksandr Usyk Sebut Anthony Joshua Bukan Lawan Terkuat

Namun, sontekan Melvin Platje setelah menerima umpan dari Spasojevic hanya menyamping tipis di gawang yang dijaga Angga Saputro.

Hingga peluit babak pertama berakhir, tidak ada gol yang tercipta.

Skor 0-0 untuk sementara menjadi hasil laga Borneo FC vs Bali United.

Babak kedua yang baru berjalan tiga menit, Bali United berhasil mengubah keadaan menjadi 0-1.

Baca Juga: Borneo FC vs Bali United Sama Kuat pada Babak Pertama

Gol itu diciptakan oleh Spasojevic.

Sontekan Spasojevic yang dalam pengawalan ketat di dalam kotak penalti tidak bisa dibendung Angga Saputro setelah menerima umpan dari Eber Bessa dari eksekusi bola mati.

Eber Bessa masuk untuk menggantikan Stefano Lilipaly pada awal babak kedua.

Borneo FC mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-83 melalui kaki Terens Puhiri.