Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Beruntung bagi Manchester United, tendangan Alcacer masih melenceng tipis di sisi kanan gawang De Gea.
Manchester United baru benar-benar bisa membahayakan gawang Villarreal pada menit ke-38 lewat tendangan kaki kanan Paul Pogba dari luar kotak penalti.
Namun, tembakan Pogba masih terlalu mudah untuk ditangkap kiper Villarreal, Geronimo Rulli.
Baca Juga: Pengaruh Cristiano Ronaldo hingga ke Kantin Klub, Para Pemain Man United Tak Suka
Kedua tim bergantian melakukan jual-beli serangan di sisa waktu babak pertama.
Akan tetapi, baik Manchester United maupun Villarreal tak kunjung mampu mencetak gol di babak pertama.
Hingga peluit tanda turun minum berbunyi, skor imbang tanpa gol masih mewarnai akhir babak pertama.
Manchester United 0-0 Villarreal
Berikut susunan pemain Manchester United vs Villarreal yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA:
Manchester United (4-2-3-1): 1-David de Gea; 20-Diogo Dalot, 19-Raphael Varane, 2-Victor Lindelof, 27-Alex Telles; 6-Paul Pogba, 39-Scott McTominay; 11-Mason Greenwood, 18-Bruno Fernandes, 25-Jadon Sancho; 7-Cristiano Ronaldo
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer
Villarreal (4-3-3): 13-Geronimo Rulli; 8-Juan Foyth, 3-Raul Albiol, 4-Pau Torres, 18-Alberto Moreno; 5-Dani Parejo, 6-Etienne Capoue, 14-Manuel Trigueros; 21-Yeremi Pino, 9-Paco Alcacer, 15-Arnaut Danjuma
Pelatih: Unai Emery
Wasit: Felix Zwayer (Jerman)