Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pembuktian 3 Gol HNY Tak Cukup untuk Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Nilai Sang Striker Belum Capai Performa Terbaik

By Bagas Reza Murti - Jumat, 1 Oktober 2021 | 07:30 WIB
Hari Nur Yulianto saat mengikuti latihan PSIS Semarang di Liga 1 2021. (PSIS.CO.ID)

Bahkan pemain 32 tahun itu jadi striker Indonesia tersubur sejauh ini, disamping Ilija Spasojevic (5 gol) yang merupakan pemain naturalisasi.

Sementara itu, sebanyak 30 pemain mengikuti TC Timnas Indonesia jelang menghadapi Taiwan pada play-off Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia akan melawan Taiwan pada 7 dan 11 Oktober 2021.

Seluruh laga ini digelar di kandang Buriram United, Changi Arena, Thailand.

Baca Juga: Legenda Chelsea Puji Setinggi Langit Federico Chiesa Usai Jadi Pahlawan Juventus

PSSI.org
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, beserta asistennya, Yoo Jae-hoon, saat menonton laga pembuka Liga 1 2021/2022, Jumat (27/8/2021).

Para pemain sudah menjalani TC sejak Kamis (30/9/2021) di Stadion Madya, Jakarta, Senayan.

“Untuk pemain yang baru bermain di kompetisi BRI Liga 1 kemarin ikut latihan pemulihan, tetapi untuk pemain-pemain yang bermain tanggal 27 dan 28 itu ikut latihan normal tetapi tetap dalam porsi ringan,” kata Shin Tae-yong.

“Hari ini kami hanya memberikan latihan ringan saja. Saya belum bisa mengetahui kemampuan para pemain secara langsung saat saya pimpin latihan terutama pemain yang baru bergabung."