Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Sudirman Cup 2021 - Rekor Pertemuan Indonesia Vs Malaysia, Skuad Merah Putih Selalu Menang
Ada beberapa catatan Rossi tentang karakteristik COTA.
"Kemampuan pembalap sangat penting di lintasan ini," ucap Rossi dari Motosan.
"Ada bagian di mana masing-masing pembalap memiliki penafsiran berbeda tentang trek ini," imbuh dia.
Melihat statistik balapan di MotoGP Americas, Marc Marquez memiliki catatan memenangkan balapan di COTA dari 2013-2018.
Marc Marquez hanya gagal menang balapan pada 2019 lantaran mengalami kecelakaan setelah memulai balapan dari urutan pertama.
Baca Juga: Disalahkan Atas Kematian Sepupu Maverick Vinales, Marc Marquez Beri Jawaban
Sepanjang berlomba pada MotoGP 2021, Rossi mengalami kemorosotan peforma.
Pembalap Italia itu kesulitan bersaing, bahkan memperebutkan tempat 10 besar saja banyak kendala menghampiri.
Dari 15 seri yang sudah dijalani, Rossi hanya mampu mendapat hasil finis di 10 besar dua kali.
Itu terjadi pada MotoGP Italia dengan finis ke-10 dan MotoGP Austria ketika memasuki garis hitam-putih di urutan ke-8.
Kini, Rossi menempati posisi ke-21 dengan mengumpulkan 28 poin pada klasemen MotoGP 2021.
Baca Juga: MotoGP Americas 2021 - Murid Rossi Waspadai Quartararo dan Marquez di COTA