Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, Wolfsburg secara mengejutkan malah mengalami kekalahan.
Dua gol cepat dari Breel Embolo dan Jonas Hofmann hanya bisa dibalas sekali oleh Luca Waldschmidt.
Wolfsburg malah harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-76 setelah Maxence Lacroix menerima kartu merah.
Kalah jumlah pemain, Wolfsburg kebobolan lagi di saat-saat terakhir dan harus menyerah dengan skor 1-3.
Borussia Dortmund tidak bernasib seburuk Wolfsburg walaupun sempat deg-degan saat menghadapi tim peringkat 15, Augsburg, juga di kandang sendiri, Signal Iduna Park.
Borussia Dortmund masih harus menghadapi masalah tidak bisa tampilnya striker andalan mereka, Erling Haaland, yang belum pulih dari cedera.
Baca Juga: Dapat 1 Kartu Merah, Isi Ruang Ganti Persita Sempat Dipenuhi Emosi
Tanpa Haaland, Borussia Dortmund sempat mandul dan kalah 0-1 dari Borussia Moenchengladbach pada pekan ke-6 Bundesliga, 25 September lalu.
Namun, Tim Hitam-Kuning kemudian bangkit dengan mengalahkan Sporting CP 1-0 di Liga Champions (28/9/2021).
Sekarang masih tidak diperkuat Haaland, Dortmund kembali berhasil menang.