Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan Tampil Hebat, Pelatih Atalanta Sampai Dibuat Terkesima

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 4 Oktober 2021 | 12:16 WIB
Duel antara pemain AC Milan, Ante Rebic, dengan satu pemain Atalanta pada laga Liga Italia 2021-2022. (TWITTER.COM/ACMILAN)

Namun, daya juang dan semangat tinggi yang diperagakan anak-anak asuh Stefano Pioli membuat AC Milan tampil lebih bagus.

Baca Juga: 370 Menit di PSG, Messi Lebih Sering Tendang Tiang Gawang daripada Cetak Gol

Hal itu diakui oleh pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini.

Gian Piero Gasperini mengungkapkan bahwa Milan sangat membuatnya terkesima.

"Tidak diragukan lagi, kebobolan dalam waktu 30 detik dan satu lagi sebelum babak pertama usai merupakan sebuah pukulan karena di antara dua insiden itu kami memiliki peluang untuk menyamakan kedudukan," kata Gasperini, dikutip BolaSport.com dari DAZN.

"Kepercayaan diri kami terguncang, tetapi juga harus dicatat bahwa Milan dalam performa yang sangat bagus dan mereka melakukan segalanya dengan benar."

"Kami juga tidak beruntung dalam beberapa situasi, misalnya kehilangan Matteo Pessina karena cedera."

Baca Juga: Perpanjang Rekor Unbeaten, Liverpool Tetap Sulit Taklukkan Manchester City

"Ketika Anda menampilkan lebih banyak striker, Anda melakukannya dengan harapan mereka dapat menciptakan situasi berbahaya atau memiliki tembakan tepat sasaran, tetapi sebaliknya kami kekurangan elemen-elemen itu."

"Patut diakui bahwa penyerang kami tidak dalam kondisi terbaik dan kami menciptakan lebih sedikit peluang dengan lebih banyak striker di lapangan daripada yang kami lakukan di babak pertama."