Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

FOTO : Osvaldo Haay dan Ceritanya Melawan Persipura Jayapura

By Alif Mardiansyah - Kamis, 7 Oktober 2021 | 14:15 WIB
Pemain Persija Jakarta, Osvaldo Haay (tengah), sedang menggiring bola dan dikawal dua pilar Persipura Jayapura, Ian Louis Kabes (kiri) dan Ricardo Salampessy (kanan), dalam laga pekan ketiga BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 19 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain Persija Jakarta, Osvaldo Haay, sedang menguasai bola dalam laga pekan ketiga BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 19 September 2021.

"Pertandingan besok saya sangat senang melawan persipura dan harus fight," tambah Osvaldo.

Persija Jakarta memainkan Osvaldo Haay selama 90 menit saat menghadapi Persipura Jayapura pada pekan ketiga BRI Liga 1 2021/2022.

Bermain penuh menghadapi Persipura, Osvaldo menunjukkan usaha kerasnya agar Persija dapat meraih kemenangan.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain sayap kiri Persija Jakarta, Osvaldo Haay (kanan), sedang menguasai bola dan dijaga ketat oleh gelandang Persipura Jayapura, Muhammad Tahir (kiri), dalam laga pekan ketiga BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 19 September 2021.

Namun, Persipura Jayapura pun memberikan perlawanan dengan menampilkan permainan baiknya.

Dari segi pertahanan, Israel Wamiau dan kawan-kawan mampu menjaga pertahanan Persipura dan menghalau serangan Persija.

Skor akhir, laga Persija Jakarta versus Persipura pada pekan ketiga BRI Liga 1 2021/2022 berujung imbang 0-0.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang Persipura Jayapura, Muhammad Tahir (kiri) dan pemain Persija Jakarta, Osvaldo Haay (kanan), sedang berfoto seusai bertanding dalam pekan ketiga BRI Liga 1 2021/2022.

Osvaldo Haay yang sempat berduel dengan para pemain Persipura pun menghampiri mereka dan berjabat tangan.

Tak hanya Osvaldo, para pemain Persija Jakarta juga turut berinteraksi dengan pilar-pilar Persipura Jayapura.

Hal itu menunjukkan sikap respect dan fair play walaupun pertandingan sempat diwarnai kesengitan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P