Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Seperti pemain Eropa lainnya, tadi lawan juga bermain berani dan bisa menikmati pertandingan," kata Apriyani Rahayu, dikutip dari Badminton Indonesia.
"Kami pun mencari-cari pola terbaik."
"Akhirnya gim pertama memang bisa lancar-lancar saja. Pola permainan kami akhirnya bisa ketemu dan bisa menang," ucap dia menjelaskan.
Tidak bisa dimungkiri, pengalaman memang banyak berperan dalam pertandingan Greysia Polii/Apriyani Rahayu kontra Stine Kuspert/Emma Moszczynski.
Hal ini ditunjukkan dengan ketenangan Greysia/Apriyani saat pasangan lawan mendekati perolehan poin mereka.
Baca Juga: Hasil Uber Cup 2020 - Putri KW Pastikan Indonesia Menang atas Jerman
Duet senior-junior itu tetap bisa bermain nyaman dan menjaga keunggulan mereka pada poin-poin genting.
Di sisi lain, pasangan lawan juga tidak mudah ditundukkan.
Apriyani lalu mengakui bahwa percobaan untuk menerapkan pola permainan yang berbeda membuat dia dan Greysia jadi kehilangan sejumlah poin.
Baca Juga: Hasil Uber Cup 2020 - Greysia/Apriyani Bawa Indonesia Jauhi Jerman