Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mengintip Latihan Berat Timnas U-23 China Jelang Lawan Timnas U-23 Indonesia

By Hugo Hardianto Wijaya - Senin, 11 Oktober 2021 | 12:20 WIB
Pelatih timnas U-23 China, Aleksandar Jankovic (topi putih), tampak meneriaki pemain timnas U-23 China yang sedang berlatih. (titan24)

Materi latihan yang diberikan Jankovic sendiri terbilang cukup berat, mulai dari satu setengah jam berlatih fisik, latihan passing dan catching, serta sedikit latihan dengan bola.

Pada sore hari, 24 pemain timnas U-23 China wajib datang ke gym untuk melatih fisik dan kekuatan tubuh.

Mengingat porsi latihan yang cukup berat, sejumlah pemain timnas U-23 China tampak mengeluh pada reporter yang datang meliput.

"Intensitas dan kualitas latihan di timnas U-23 China sangat tinggi," kata pemain timnas U-23 China yang menunjukkan rasa lelahnya.

Baca Juga: Uber Cup 2020 - Bertanding Tanpa Greysia Polii, Apriyani Rahayu Waspadai Prancis

DOK. INASGOC
Timnas U-23 China sebelum melakoni laga Grup C Asian Games 2018 kontra Timor Leste di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung.

Menurut Jankovic, ada satu fokus yang ingin dicapai dari berbagai latihan tersebut, yakni mengeluarkan usaha maksimal dari para pemain dan menambah kecepatan bermain.

Oleh sebab itu, Jankovic juga memberikan materi latihan outdoor selama satu setengah jam.

Para pemain timnas U-23 China juga diminta untuk berlari sepanjang 8km setiap hari selama tiga hari berturut-turut.

"Anggota tim kami adalah anak muda, dan mereka masih punya ruang lebih untuk berkembang," kata Jankovic.

Baca Juga: Aturan Gol Tandang Masih Dipakai, Taiwan Bertekad Balaskan Dendam atas Timnas Indonesia