Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi Tamu Kehormatan, Petarung Legendaris Malah Ditantang Atlet Nyeleneh ONE Championship

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 12 Oktober 2021 | 18:10 WIB
Dua atlet ONE Championship, Shinya Aoki dan Yoshihiro Akiyama. (ONE CHAMPIONSHIP)

Banyak yang menganggap jika ia tidak punya sopan santun dalam melayangkan tantangan.

Namun, banyak juga yang menganggap jika aksi itu adalah gaya khas Aoki yang jauh dari basa-basi.

Shinya Aoki dan Yoshihiro Akiyama merupakan sosok legendaris dalam ranah MMA Jepang.

Baca Juga: HUT Ke-10, ONE Championship Gelar Laga Hibrida MMA vs Muay Thai

Sebelum berlaga di ONE Championship, Aoki pernah bertanding di Bellator dan Pride.

Sementara itu, Akiyama adalah jebolan UFC.

Citra nyeleneh Aoki diimbangi dengan kemampuan grappling yang ciamik.

Hingga saat ini, Aoki memiliki rekor profesional 47-9 dan 1 no-contest.

Ia juga pernah menjadi penguasa kelas ringan ONE Championship beberapa tahun silam.

Di lain pihak, Akiyama merupakan veteran MMA dengan teknik judo elite.

Ia memiliki rekor profesional 15-7 dan 2 no-contest.

Dengan dasar bela diri judo, Akiyama pernah meraih medali emas di Asian Games 2002 untuk Jepang.

Waktu di UFC, Akiyama pernah berduel dengan nama-nama besar seperti Chris Leben, Michael Bisping, dan Vitor Belfort.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P