Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Uber Cup 2020 - Gregoria Tumbang, Indonesia Tertinggal dari Thailand

By Agung Kurniawan - Jumat, 15 Oktober 2021 | 01:18 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung, pada partai pertama melawan Jepang, Uber Cup 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Selasa (12/10/2021). (YOHAN NONOTTE/BADMINTON PHOTO)

Selepas jeda, Gregoria langsung meraih angka untuk memperkecil ketertinggalan melalui droopshoot yang akurat.

Akan tetapi, posisi Gregoria kian sulit setelah dia masih melakukan kesalahan-kesalahan sendiri.

Melalui netting yang kurang sempurna dari Gregoria Mariska Tunjung, Pornpawee Chochuwong kian menjauh.

Pornpawee Chochuwong berhasil menutup perlawanan Gregoria Mariska Tunjung pada gim kedua dengan skor 21-10.

Baca Juga: Hasil Undian Perempat Final Thomas Cup 2020 - Indonesia Bersua Musuh Bebuyutan

Pukulan tidak terarah dari Pornpawee Chochuwong membuat Gregoria meraih angka terlebih dulu pada gim ketiga.

Momentum itu tidak mampu dimanfaatkan oleh Gregoria Mariska Tunjung, di mana dia tertinggal usai melakukan kesalahan sendiri.

Di sisi lain, Pornpawee Chochuwong mulai menjauh dari kejaran Gregoria Mariska Tunjung melalui serangan yang dia lancarkan.

Tanda-tanda kebangkitan sempat ditunjukkan Gregoria, namun itu belum cukup, interval ketiga direbut oleh Chochuwong dengan skor 11-8.

Selepas jeda, Pornpawee Chochuwong masih tampil dominan untuk merebut angka dari Gregoria Mariska Tunjung.

Posisi Gregoria kian sulit setelah pengembaliannya hanya menyangkut di net.

Tanpa kesulitan berarti, Pornpawee Chochuwong berhasil mengalahkan Gregoria pada gim ketiga dengan skor 21-10.

Baca Juga: Uber Cup 2020 - Ganda Putri Jadi Tumpuan Indonesia Saat Hadapi Thailand

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P