Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Tiga Pemain Tim Sepak Bola PON Papua Dilirik Klub Liga Thailand, Salah Satunya Ricy Cawor
Pemain berusia 30 tahun itu mengaku siap berjuang memberikan yang terbaik agar bisa meriah kemenangan nantinya.
“Kami sudah siap untuk pertandingan besok. Antisipasi kami juga akan berjuang untuk mendapatkan tiga poin,” kata Javlon.
Javlon juga mengaku bahwa Borneo FC dalam beberapa terakhir ini sudah mengamati pertandingan Tira Persikabo pada laga-laga sebelumnya.
“Kami siap untuk menghadapi Tira Persikabo, kami sudah menonton pertandingan mereka dan kami siap untuk mendapatkan tiga poin penuh,” tuturnya”
Hal ini karena Javlon ingin memberikan hadiah kepada suporter Borneo yang telah mendukung tim selama ini.
Baca Juga: Bukan Man United, Legenda Setan Merah Justru Jagokan Man City Juara Liga Inggris 2021-2022
Apalagi belum lama ini, suporter juga merasa kecewa karena Borneo FC belum mendapatkan hasil terbaik.
Oleh karena itu, ia bertekad untuk memberikan yang terbaik pada laga nanti.
“Saya pikir itu normal (kalau suporter marah dan kecewa) ketika tim kami menghasilkan hasil yang tidak memuaskan,” ujarnya.
Baca Juga: Resmi - AHHA PS Pati FC Tunjuk Joko Susilo sebagai Pelatih Baru
“Tapi setelah itu, pikiran dan mentalitas, hingga psikologi para pemain tentu akan berbeda.”
“Saya berharap dan insya Allah, kami akan memberikan penggemar atau suporter kami hasil yang maksimal. Kami akan berjuang untuk meraih tiga poin.”