Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lionel Messi Tak Pantas Menang Ballon d'Or 2021 karena Tinju Pemain Lawan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 18 Oktober 2021 | 06:45 WIB
Megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, dinilai tidak pantas memenangkan Ballon d'Or 2021 karena sempat meninju pemain lawan. (Z VOETBAL)

Sementara itu, Robert Lewandowski memang tidak mampu membawa timnas Polandia berprestasi.

Akan tetapi, peran pentingnya di Bayern Muenchen dinilai layak untuk menjadi pertimbangan.

Jorginho lebih gila lagi. Gelandang Italia keturunan Brasil itu sukses meraih tiga trofi Eropa sekaligus dalam satu tahun.

Baca Juga: Mohamed Salah Kesurupan Roh Lionel Messi, 3 Bek Watford Keok

TWITTER.COM/COPA AMERICA
Kapten timnas Argentina, Lionel Messi, mencium trofi Copa America 2021.

Bersama Chelsea, Jorginho sukses meraih gelar Liga Champions dan Piala Super Eropa.

Sementara bersama timnas Italia, Jorginho mampu menyabet gelar EURO 2020 untuk pertama kali dalam kariernya.

Namun, satu nama yang paling difavoritkan pada penghargaan kali ini tetap megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi.

Raihan trofi Copa del Rey bersama Barcelona dan Copa America 2021 buat timnas Argentina dinilai cukup untuk membuat Messi memenangkan Ballon d'Or 2021.